...

Sekolah Trading Forex

√ Belajar Trading Untuk Pemula Melalui Kursus Forex

“Saya ingin trading forex, tapi nggak tahu bagaimana caranya. Mau belajar, sayangnya biayanya mahal.”
“Saya pernah coba trading forex, tapi bingung sendiri soal istilah-istilahnya.”
“Trading forex itu susah, mulainya dari mana saja nggak jelas. Apalagi, saya bukan mahasiswa Ekonomi.”

Pernahkah terbetik komentar-komentar seperti itu dalam benak Anda? Atau justru tercetus dalam obrolan dengan kawan dan keluarga?

Banyak orang beranggapan trading forex itu sulit. Padahal, jika Anda mengenal para trader yang sukses saat ini, maka akan tahu bahwa dahulu mereka tak paham forex sama sekali, jarang yang memiliki latar belakang di bidang Ekonomi, dan tak sedikit diantaranya belajar forex hanya dengan bermodal nyali. Karena di era internet, belajar forex secara menyeluruh dan gratis bisa diakses dimana saja, seperti di Sekolah Forex ini.

Sebenarnya, konsep Sekolah Forex sudah sangat populer di website tutorial belajar forex luar negeri, karena terbukti mampu membantu calon trader dari nol. Mulai dari mengenal bagaimana cara trading forex, istilah-istilah penting yang harus diketahui trader, hingga Anda mampu menyusun sistem trading forex yang menguntungkan dan dapat diandalkan.

Seseorang yang baru mendengar soal forex saja bisa diibaratkan seperti anak-anak yang belum mulai sekolah; belum bisa membaca kondisi pasar maupun menghitung keuntungan. Karenanya, Sekolah Forex diawali dengan Taman Kanak-Kanak di mana Anda bisa mendapatkan gambaran mengenai kondisi pasar forex serta bagaimana Anda dapat berpartisipasi di dalamnya.

Setelah memahami dasar-dasar itu, Anda akan diajak untuk mengenal berbagai faktor yang mempengaruhi pasar forex serta bagaimana cara menganalisanya. Berikutnya, giliran belajar mengenai cara membaca pergerakan harga di pasar, serta berbagai jalan utama dan jalan alternatif untuk mendapatkan keuntungan ketika harga naik maupun turun.

Seiring dengan makin tinggi “tingkat pendidikan” Anda di Sekolah Forex, maka akan makin lengkap pula pengetahuan dan latihan Anda. Nantinya, pengetahuan dan latihan di sini merupakan bekal Anda menjadi trader forex sukses dan mewujudkan semua cita-cita keuangan Anda.

Bagaimana Cara Memilih Kursus Forex Pertama Saya?

Ketika Anda memulai pencarian, kemungkinan Anda akan kewalahan oleh banyaknya pilihan kursus forex yang tersedia di hasil pencarian.

Saran kami adalah untuk Anda memilih kursus forex gratis dan disediakan oleh broker yang teregulasi. Karena pada umumnya broker yang teregulasi menjamin kualitas konten kursus yang mereka berikan.

Apa Saja Jenis Kursus Forex Yang Tersedia?

Ketika berbicara tentang jenis kursus forex yang tersedia, Anda akan memiliki pilihan untuk melakukannya secara online atau menghadiri secara tradisional melalui pertemuan tatap muka.

Untuk trader pemula, rekomendasi kami adalah untuk mengikuti kursus forex online. Dalam kursus forex online Anda akan mendapatkan akses terhadap presentasi, video, manual, simulator perdagangan, serta konsultasi secara pribadi.

Manfaat besar dari jenis pelatihan forex adalah Anda akan dapat beralih dari tingkat pemula ke tingkat selanjutnya mengikuti kecepatan belajar Anda secara mandiri. Jenis kursus forex online dapat diberikan secara gratis ataupun berbayar.

Kursus forex tatap muka biasanya cenderung menawarkan pengajaran yang lebih spesifik, oleh karena itu kami menyarankan Anda untuk memiliki setidaknya pengetahuan dasar tentang trading sebelum mempertimbangkan kursus tatap muka. Pelatih pada kursus jenis ini biasanya adalah trader sukses yang akan mengajari Anda strategi trading pribadi serta manajemen risiko yang mereka gunakan secara pribadi.

Kemungkinan besar pada kursus tatap muka, Anda juga akan belajar cara membuka dan menutup posisi trading, serta menempatkan pesanan tertunda di pasar keuangan. Jenis pelatihan trading forex ini dapat diberikan gratis melalui seminar misalnya, atau berbayar untuk kasus kursus forex privat.

Apa yang Harus Dipertimbangkan Saat Memilih Kursus Forex?

Berikut kriteria yang perlu Anda pertimbangkan saat memilih kursus trading forex :

1. Reputasi Penyedia Kursus Forex

Dengan pertumbuhan trading online yang sangat cepat, kemunculan kursus forex juga telah meningkat secara dramatis. Pencarian Google untuk kata kunci “Kursus Forex” menunjukkan setidaknya sekitar 33.500.000 hasil dalam bahasa Inggris. Anda tentunya ingin menerima pembelajaran dari kursus forex dengan reputasi yang baik namun bagaimana Anda dapat mengetahui kursus forex mana yang memiliki reputasi baik?

Pertama, Anda harus menghapus pilihan kursus forex yang menjanjikan jaminan keuntungan dan pengembalian hasil secara instan. Kursus forex yang baik tidak akan pernah memberikan janji yang demikian.

Namun, carilah kursus yang tidak hanya menjanjikan pelatihan trading tetapi juga memberikan penjelasan mengenai risiko, misalnya bahwa strategi trading yang mungkin telah menghasilkan hasil di masa lalu tidak akan selalu menjadi jaminan untuk keberhasilan di masa depan. Selalu ingatlah bahwa tidak ada jaminan finansial di pasar Forex.

Sertifikasi yang diberikan oleh kursus forex atau pelatih kursus harus diatur oleh otoritas yang kompeten. Jika kursus forex adalah kursus forex yang dilakukan secara global, maka pastikan kursus disertifikasi oleh badan internasional yang terpercaya.

Kursus forex berkualitas selalu disertifikasi oleh badan pengawas atau lembaga keuangan.

2. Biaya dan Durasi Kursus Forex

Kursus dengan pelatihan forex langsung secara waktu nyata mungkin memerlukan tingkat partisipasi yang tinggi, serta memiliki slot waktu yang ditetapkan untuk setiap pelajaran. Di sisi lain, kursus forex online cenderung lebih fleksibel dengan memberikan pelajaran berdasarkan presentasi video yang telah direkam sebelumnya.

Sebelum membuat keputusan, pastikan untuk memeriksa kesanggupan Anda dalam hal waktu dan juga biaya. Kedua elemen ini dapat sangat bervariasi dan akan bergantung pada penyedia kursus forex yang bersangkutan.

Setelah menyaring pilihan kursus forex Anda, pastikan juga untuk memeriksa hal-hal berikut:

  • Syarat dan Ketentuan
  • Ulasan dari parasiswa sebelumnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *