...

Daftar Hosting Terbaik Indonesia

√ 23+ Daftar Hosting Terbaik Indonesia Layanan Berkualitas

Kali ini kami akan ulas pembahasan terkait Hosting. Khususnya Seputar Hosting di Indonesia Serta Daftar Layanan Hosting Terbaik yang ada di Inonesia di Tahun ini.

Anda pasti tahu kan jika di Indonesia terdapat banyak sekali layanan hosting yang bertebaran. Layanan Hosting dalam negeri atau sering kita sebut dengan Layanan Hosting Lokal.

Pengertian Web Hosting

Pada intinya web hosting merupakan layanan yang menyediakan tempat untuk menjalankan aplikasi atau penyimpanan data di lokasi pusat (server) yang dapat diakses dengan koneksi internet.

Hosting Gratis dan Hosting Premium

Pada dasarnya hosting dilihat dari sisi ekonomi di bagi menjadi web Hosting Gratis dan Hosting Berbayar. Untuk hosting berbayar juga ada kategori Hosting Murah jika dilihat dari level pembayaranya. Sedangkan untuk layanan Hosting gratis bisa diperuntukan untuk layanan Hosting email gratis maupun digunakan untuk web hosting.

Dalam prakteknya untuk hosting gratis sendiri juga ada yang menyediakan fitur bagus jadi untuk layanan hosting gratis seperti ini bisa dikatakan sebagai Layanan Hosting Gratis Terbaik.

Jenis Hosting

Hosting sendiri di klasifikasikan berdasarkan jenisnya, dibagi menjadi 4 yaitu :

Dari ke 4 Jenis hosting tadi memiliki keunggulan dan kekurangan. Dan ini akan cocok jika sesuai dengan kebutuhan pemakainya berdasarkan tujuan dari pemakaian nantinya.

Beberapa hal yang perlu Anda siapkan ketika akan membuat dan membangun sebuah website atau blog. Salah satu yang termasuk elemen penting dari sebuah website yaitu hosting. Hosting terbaik Indonesia yang digunakan oleh para pemilik website atau blog berfungsi sebagai ruang untuk menyimpan segala jenis data dari website.

Sebuah website apabila tanpa hosting terbaik Indonesia, maka tidak akan bisa diakses oleh pengguna internet. Peran hosting sangat krusial bagi perkembangan sebuah website. Pemilihan jenis layanan hosting juga akan mempengaruhi perkembangan website nantinya. Jadi, pertimbangkan terlebih dahulu layanan hosting terbaik di Indonesia yang akan Anda pilih.

Daftar Hosting Terbaik Indonesia

Ada banyak layanan hosting terbaik Indonesia yang bisa Anda pilih. Tiap layanan hosting memiliki kelebihan masing-masing. Untuk lebih jelasnya simak ulasan lengkap mengenai layanan hosting murah di Indonesia berikut ini.

1. Jagoan Hosting

Satu lagi perusahaan hosting terbaik di Indonesia yang sudah cukup lama berdiri. Jagoan Hosting berdiri pada tahun 2007. Saat ini sudah mempunyai banyak pelanggannya di Indonesia. Jagoan Hosting sekarang memiliki dua kantor, di mana keduanya berada di Provinsi Jawa Timur. Tepatnya berada di Kota Malang dan Surabaya. Sedangkan, pusat datanya ada di Jakarta dan Surabaya.

Kelebihan Jagoan Hosting

Jagoan Hosting memiliki kelebihan tersendiri dibanding webhosting Indonesia lainnya. Berikut adalah beberapa kelebihannya.

* Mempunyai Kecepatan Load Time Terbaik

Salah satu ciri website yang bagus adalah kecepatan load time-nya tidal lebih dari 2 detik. Berita bagus bagi Anda yang ingin menggunakan jasa Jagoan Hosting. Kecepatan load time hanya sekitar 0,623 detik. Kecepatan di atas rata-rata dari website dengan hosting Jagoan Hosting akan meningkatkan kualitas website Anda.

* Terdapat Paket Khusus Toko Online

Bagi Anda yang ingin membangun toko online dengan mengandalkan website, ada baiknya memakai paket Toko Online yang ditawarkan Jagoan Hosting. Cukup membayar biaya sebesar Rp 45.000 saja, Anda akan mendapatkan paket domain, template premium, dan cloud hosting. Paket tersebut siap untu anda gunakan untuk membuat toko online.

* Pelayanan Pelanggan Memuaskan

Pelanggan tentu pernah mempunyai keluhan terkait dengan masalah teknis pada hosting. Semua keluhan bisa pelanggan sampaikan kepada pelayanan dukungan 24 jam melalui live chat. Adanya fitur live chat membuat pihak pelayanan bisa cepat menanggapi keluhan atau permasalahan dari pelanggan.

2. Niagahoster

Ada begitu banyak pilihan web hosting yang bisa digunakan. Salah satu yang juga tidak kalah populer di Indonesia adalah Niagahoster. Penyedia web hosting murah Indonesia ini memiliki kualitas yang cukup baik dan dikenal memiliki layanan yang cepat.

Jika Anda saat ini sedang membangun web sebaiknya memilih web hosting yang memiliki performa bagus. Niagahoster bisa menjadi salah satu pilihan terbaik karena memiliki server yang stabil dan cepat. Ada banyak kelebihan baik dari segi fitur serta layanan yang ditawarkan.

Kelebihan Niagahoater

Ada beberapa kelebihan yang bisa didapatkan. Niagahoster menyediakan beberapa pilihan paket menarik mulai dari paketan unlimited atau sering disebut bayi niagahoster dengan harga paling murah yaitu sebesar Rp10.000 saja per bulan.

Pilihan paket hosting murah Indonesia selanjutnya yaitu paket pelajar dengan harga Rp.60.000 per bulannya. Selain itu ada juga paket unlimited personal dengan harga sekitar Rp100.000 per bulan. Ada juga paket bisnis bagi Anda yang ingin membuat website berkualitas dengan fitur komplit. Kisaran harga untuk paket bisnis adalah sebesar Rp 147.000.

Anda dapat memilih kira-kira paket mana yang paling sesuai dengan kebutuhan. Semakin mahal paket yang dipilih, tentu kecepatan dan kelebihan fitur yang ditawarkan juga akan semakin menarik.

Kelebihan lain yang ditawarkan oleh hosting terbaik Indonesia ini adalah layanan bantuan yang sangat cepat selama 24 jam. Pelanggan mendapatkan kesempatan menikmati SSL gratis. Disini juga terdapat layanan SEO gratis dan juga internet marketing. Hal yang menarik selanjutnya yaitu terdapat sistem keamanan gratis bagi setiap pelanggan. Anda akan semakin tenang karena dalam pembelian paket terdapat jaminan atau garansi.

Kekurangan Niagahoster

Meskipun hosting murah Indonesia Niagahoster menawarkan banyak kelebihan akan tetapi ada beberapa kekurangan perlu untuk anda ketahui. Setiap pelanggan yang berlangganan Niagahoster minimal harus berlangganan selama 1 tahun. Jadi Anda tidak bisa berlangganan bulanan. Selain itu pelanggan juga tidak dapat menentukan lokasi server yang paling dekat.

Setelah mengetahui tentang kelebihan dan kekurangan dari Niagahoster web hosting bulanan. Selanjutnya, Anda akan semakin mudah untuk menentukan pilihan. Semoga informasi ini bermanfaat.

3. IDCloudhost

IDCloudhost merupakan perusahaan hosting yang belum lama berkiprah di Indonesia. Berdiri pada tahun 2015 atau 6 tahun yang lalu, kini IDCloudhost menjelma menjadi penyedia layanan web hosting yang cukup berkembang.

Bukti dari perkembangan yang sangat baik bisa kita lihat dari semakin banyaknya jumlah pelanggan mereka. Dalam kurun waktu kurang lebih 6 tahun, jumlah pelanggannya mencapai lebih dari 90.000 pelanggan.

Jumlah pelanggan yang cukup banyak tidak hanya dari Indonesia saja, tetapi juga banyak yang dari luar negeri. Pelanggannya yang tidak hanya dari dalam negeri, menunjukkan bahwa IDCloudhost mempunyai kualitas yang setara dengan hosting luar.

Paket yang Ditawarkan IDCloudhost

Idcloudhost memberikan penawaran beberapa paket yang terbagi ke dalam 4 jenis. Pelanggan dapat memilih jenis paket yang sesuai dengan kebutuhan. Berikut adalah keempat jenis paket dari Idcloudhost beserta layanannya.

* Paket Cloud Hosting Panel

Biaya per bulannya jika menggunakan paket ini adalah Rp 15.000 per bulan atau Rp. 170.000 tiap tahunnya. Anda bisa memilih apakah mau membayar tiap bulan atau setahun sekali. Paket ini mempunyai enam tingkat, yaitu tertinggi dari level advance pro, elite pro, business pro, entrepreneur pro, basic pro, dan tingkat paling rendah starter pro.

Paket Cloud Hosting Panel menyediakan layanan yang bisa pelanggan nikmati. Beberapa layanan yang menjadi paket ini yaitu unlimited bandwidth, ruang penyimpanan, virtual memory, dan CPU Core.

* Paket Plesk Cloud Hosting

Biaya per bulan yang harus pelanggan bayarkan yaitu Rp 30.000.

* Paket Reseller Plesk Hosting

Paket ini sangat cocok diperuntukkan oleh para developer. Harga mulai dari Rp 70.000 hingga Rp 900.000.

* Paket Program Reseller Hosting

Ada banyak pilihan harga untuk paket ini. Idcloudhosting menawarkan harga untuk salah satu paketnya ini mulai dari Rp 80.000 sampai sekitar Rp 900.000 tiap bulannya. Layanannya berupa kapasitas penyimpanan yang cukup besar, add on domain, sub domain, dan database tak terbatas.

Kelebihan dari Layanan IDCloudhost

Idcloudhost memberikan banyak kelebihan pada layanan web hostingnya. Apa saja kelebihan-kelebihannya?

* Layanan Dukungan yang Responsif

Pelanggan bisa menyampaikan keluhan atau permasalahan yang dialami ke penyedia hosting kapanpun. Dengan layanan dukungan 24 jam nonstop, pihak Idcloudhost akan memberi solusi dari setiap permasalahan secara cepat.

Tingkat responsivitas yang penyedia berikan sangat tinggi. Tujuannya supaya klien atau pelanggan bisa menyelesaikan masalah pada hosting. Pelanggan bisa menyampaikannya melalui livechat pada website resmi. Dan, pihak penyedia akan menanggapi tidak lebih dari 5 menit.

Tidak banyak hosting terbaik Indonesia yang memberi penawaran harga termurah. Kalau ada pun hanya beberapa saja, salah satunya IDCloudhost. Jika dibandingkan dengan penyedia web hosting lain, Idcloudhost memang yang paling terjangkau harganya.

* Sistem Backup yang Unggul

Idcloudhost juga unggul dari sistem backup-nya. Mereka sudah menggunakan JetBackup yang membuat pengguna bisa dengan mudah mencadangkan dan mengembalikan file cadangan dengan cara sangat cepat, 1-2 klik saja.

4. Idwebhost

Perusahaan hosting terbaik Indonesia dan populer lainnya yaitu IDwebhost. Sudah sejak tahun 2004 Idwebhost melayani pelanggan-pelanggannya baik yang ada di Indonesia maupun mancanegara.

Mereka mengklaim bahwa sekarang sudah mempunyai lebih dari 70.000 pelanggan. Selain itu, Idwebhost juga mempunyai sebanyak 100 shared server. Tersebar di berbagai wilayah Jakarta, Yogyakarta, hingga Amerika Serikat. Domain aktif mempunyai jumlah yang cukup fantastis, yakni 122.000 buah.

Kelebihan Hosting IDWebhost

Beberapa kelebihan Hosting Idwebhost di antaranya:

* Gratis Migrasi dan Domain

IDwebhost menawarkan layanan pindah atau migrasi hosting tanpa bayar. Jadi, ketika Anda ingin memindahkan website dari layanan hosting lain ke hosting Idwebhost, maka proses tersebut gratis. Anda Tidak perlu membayar lagi untuk layanan ini ke penyedia hosting.

Anda juga mendapat gratis domain saat pertama kali membangun website dengan hosting Idwebhost. Dengan memilih paket tertentu, Anda akan mendapat layanan gratis ini. Misalnya, Anda membeli paket Cute dengan harga Rp 477.600 per tahun, maka nanti akan mendapat layanan satu buah domain gratis selama satu tahun.

* Layanan Dukungan Pelanggan 24 Jam

Sebagai penyedia hosting berpengalaman selama bertahun-tahun, Idwebhost selalu memberikan layanan terbaiknya. Demi kepuasan pelangan-pelanggannya, Idwebhost memberikan layanan berupa dukungan pelanggan selama 24 jam setiap harinya.

Layanan penuh ini sangat memudahkan para pelanggan untuk melakukan komunikasi. Jadi, jika pelanggan mempunyai kendala atau masalah teknis, mereka bisa menghubungi layanan kapan saja.

Berbagai macam jenis komunikasi sudah Idwebhost sediakan agar komunikasi lebih fleksibel. Pelanggan bisa menghubungi pihak penyedia melalui email, live chat online, WhatsApp, telepon, atau datang langsung ke kantor pusatnya. Selain fleksibel, dengan banyaknya pilihan konumikasi untuk layanan pelanggan, pelanggan bisa mendapat solusi secepatnya.

Idwebhost memberikan garansi Uptime sebesar 99.9%. Anda juga akan mendapatkan layanan sistem monitoring selama 24 jam. Adanya layanan sistem monitoring akan meningkatkan kulitas server dari website Anda.

Penyedia hosting populer di Indonesia ini juga memberikan layanan gratis layanan SSL selamanya. Hampir semua paket mendapat layanan gratis SSL. Kecuali bagi Anda yang memilih paket personal. Karena memang tidak tersedia untuk pelanggan paket ini.

5. Dewaweb

Dewaweb merupakan salah satu penyedia layanan hosting website yang diri sejak tahun 2016. Meskipun umurnya baru 4 tahun, namun penyedia layanan website ini sudah memiliki lebih dari 40.000 pelanggan.

Dewaweb juga membuktikan dirinya sebagai penyedia hosting terbaik Indonesia dengan menyabet sertifikasi ISO 27001. Dewaweb menggunakan teknologi cloud untuk hostingnya, tidak menggunakan sistem shared localhost.

Paket Hosting Dewaweb

Dewaweb menyediakan beberapa jenis paket hosting. Jenis paket yang ditawarkan yaitu jenis paket utama dan layanan tambahan. Untuk paket utama dinamakan dengan dengan paket Cloud Hosting. Paket cloud hosting terdiri atas dua layanan, cloud hosting personal & SMB dan corporates.

Dewaweb membagi paket cloud hosting personal & SMB menjadi empat bagian. Setiap bagian ditentukan berdasarkan kapasitas penyimpanan. Semakin besar kapasitasnya, maka semakin tinggi harga yang harus konsumen bayarkan setiap bulannya.

Sementara itu, Dewaweb menawarkan layanan tambahan untuk mendukung kinerja website. Salah satu dari beberapa layanan tambahan tersebut adalah layanan SSD Cloud server. Dari layanan tambahan tersebut, pelanggan mendapatkan fitur Virtual Private Server (VPS). Anda akan mendapatkan keuntungan spesifikasi dan server yang tidak seperti shared hosting biasa.

Dengan menggunakan fitur virtual private server Anda bisa mengelola sendiri pengaturan di dalamnya. Jika menggunakan share hosting pada umumnya, anda tidak bisa mengelola pengaturan sendiri. Setidaknya, Dewaweb saat ini memberikan dua jenis pilihan vps. Pertama yaitu vps berbasis sistem operasi Linux dan Windows.

Anda juga bisa mendapatkan SEO Tool dari layanan tambahan lain bernama RankingCoach. Seo tool berfungsi untuk melakukan optimasi pada website sehingga bisa berada di halaman teratas mesin pencarian.

Kelebihan Hosting Dewaweb

Bukan Dewaweb namanya kalau tidak menawarkan berbagai kelebihan untuk para pelanggannya. Oleh karena itulah, meskipun baru berusia sekitar 4 tahun namun Dewaweb sudah membuktikan sebagai perusahaan hosting terkemuka di Indonesia. Berikut adalah beberapa kelebihan dari hosting Dewaweb.

* Harga Terjangkau untuk Semua Kalangan

Dewaweb menyasar pasar berbagai kalangan yang meliputi pemula, perusahaan, toko online, dan sebagainya. Alasan mengapa penyedia hosting terbaik ini bisa dinikmati semua kalangan adalah harganya yang terjangkau sesuai dengan paket yang dipilih.

Dewaweb menawarkan paket dari harga paling murah hingga termahal. Setiap paket memiliki fitur dan layanan yang berbeda dari paket lainnya.

* Dukungan Penuh untuk Proses Migrasi

Ketika Anda akan melakukan migrasi website dari server hosting lama ke Dewaweb, pihak Dewaweb akan membantu dengan dukungan teknis selama 24 jam. Dukungan proses migrasi yang mereka berikan sampai benar-benar tuntas. Ini untuk memastikan bahwa website tidak akan mengalami downtown time selama migrasi server.

Dan, proses migrasi ini tidak bayar alias gratis lengkap dengan dukungan teknis selama 24 jam. Selain itu, Anda juga akan menerima domain gratis serta akan diperpanjang secara otomatis.

6. Domainesia

Layanan hosting yang layak untuk Anda pertimbangkan yaitu Domainesia. Kiprahnya di dunia web hosting Indonesia sudah cukup lama. Sejak awal kemunculannya di tahun 2009, Domainesia terus mengalami perkembangan yang luar biasa, baik dari kualitas pelayanannya maupun fitur-fitur yang mereka suguhkan.

Pengalamannya dalam menangani hosting Indonesia selama 12 tahun, membuat Domainesia mempunyai lebih dari 50.000 pelanggan. Bahkan penggunanya tidak hanya berasal dari Indonesia, tapi kini sudah merambah hingga ke luar negeri.

Domainesia berkantor pusat di Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Sekarang, Domainesia mempunyai 5 pilihan data center. Kelima data center terdapat di tempat berbeda, yaitu Jakarta, Tokyo, Singapura, London, dan Dallas.

Uniknya, meskipun kelima server berada di negara berbeda, namun sama-sama memiliki jenis harga yang sama. Pengguna Domainesia merasakan kenyamanan layanan karena beberapa hal. Salah satu alasan mengapa banyak pengguna setia dengan Domainesia adalah karena seluruh paket hosting menggunakan teknologi SSD.

Jenis-jenis Paket Hosting Domainesia

Ada dua jenis paket hosting yang bisa Anda pilih dari Domainesia. Kedua paket hosting yang ditawarkan yaitu paket hosting yang murah dan paket hosting khusus untuk bisnis.

Jenis paket hosting murah terbagi menjadi tiga jenis pilihan berdasarkan tingkatan harga. Paket murah jenis pertama adalah paket extra. Paket extra harganya sangat murah yaitu Rp 16.000 per bulan. Layanan yang termasuk dalam paket extra ini antara lain kapasitas penyimpanan sebesar 750 mb, bandwidth dan email unlimited, dan gratis 5 website.

Paket yang kedua yaitu paket super yang harganya Rp 32.000 per bulan. Paket super menawarkan ruang penyimpanan 2 GB, email tak terbatas, bandwidth, domain gratis, dan akses SSH.

Sedangkan, paket ketiga dari hosting murah adalah paket monster. Biaya per bulannya sebesar Rp 64.000, menawarkan layanan seperti kapasitas penyimpanan 5 GB, akses SSH, domain gratis, dan unlimited bandwidth.

Sementara itu, paket hosting bisnis memiliki 4 pilihan yaitu paket Mikro, Mega, Giga, dan Exa. Kisaran harga dari keempat jenis layanan tersebut mulaidari Rp 80.000 hingga Rp 640.000 per bulan. Setiap paket memiliki fitur yang berbeda sesuai dengan kisaran harganya.

Kelebihan Domainesia

Berikut adalah beberapa kelebihan dari Domainesia.

Salah satu faktor yang membuat Domainesia unggul dalam kecepatan servernya adalah karena memiliki data center kelas 3. Data center tingkat 3 letaknya ada di Gedung Cyber 1 Jakarta. Kecepatan aksesnya tidak main-main, terutama jika pengunjung website dari dalam negeri.

Hosting Domainesia sangat memperhatikan keamanan website penggunanya. Domainesia menerapkan sistem anti malware dan anti virus pada layanan hostingnya. Dengan sistem keamanan canggih ini, maka akan menghindarkan pencurian data website.

Anda tidak perlu mengeluakan biaya tambahan untuk memindahkan semua data website dari server lama ke server Domainesia. Domainesia akan memberikan akses migrasi gratis untuk website Anda.

7. Exabyte

Exabytes merupakan perusahaan hosting yang sudah cukup lama melayanai kebutuhan hosting para pelanggannya dari berbagai negara. Kurang lebih 100.000 pelanggan dari 121 negara di dunia menggunakan Exabyte sebagai penyedia kebutuhan web hosting mereka.

Exabytes menjadi perusahaan hosting yang fenomenal. Hingga saat ini, Exabytes mengelola server sebanyak 1000+ dengan 100.000 lebih website serta lebih dari 1 juta email. Sejak didirikan pada tahun 2001, Exabytes terus meningkatkan kualitas pelayanannya.

Meskipun sudah muncul sejak tahun 2001, namun Exabytes baru melakukan ekspansi ke pasar hosting Indonesia pada 2016 kemarin. Bermodal pengalaman selama belasan tahun, Exabytes menggunakan data center terbaik di Indonesia yang bernama NEX Data Center. Pusat data terbaik ini sudah beroperasi di Indonesia dari tahun 2009.

Kelebihan Hosting Exabyte

Dengan bekal pengalaman selama lebih dari 10 tahun, Exabytec menawarkan kepada pelanggannya berbagai macam kelebihan.

* Domain Gratis Bagi Pelanggan

Exabytes memberikan fasilitas berupa domain grstis bagi pengguan yang berlangganan minimal 1 tahun. Penawaran ini sangat menarik, karena pelanggan tidak perlu mengeluarkan biaya untuk membeli domain.

* Dukungan Teknis 24 Jam Penuh

Permasalahan pada website bisa muncul kapan saja. Agar pemilik website tidak mengalami kerugian dari gangguan website yang lama, Exabytes menghadirkan layanan dukungan teknis 24 jam penuh setiap harinya.

Dukungan teknis secara 24 jam penuh akan memudahkan Anda mengatasi gangguan pada website. Tim pendukung teknis akan segera merespon keluhan Anda, lalu memperbaiki permasalahan yang muncul.

Pihak bantuan teknis Exabyte juga selalu memonitor segala aktivitas yang terlihat mencurigakan. Hal ini mereka lakukan untuk mencegah website dari akses yang tidak aman.

Umumnya, perusahaan layanan hosting memberi garansi selama 30 hari. Tetapi, Exabytes memberikankan garansi kepada pelanggannya selama 100 hari. Durasinya memang lebih lama dari penyedia layanan hosting yang biasa berikan. Untuk mendapatkan klaim garansi, tentu sudah ada syarat dan ketentuan yang berlaku.

* Mendapat Sertifikat SSL Gratis

Website sebaiknya menggunakan sertifikat SSL untuk menjamin keamanan website dari tindakan merugikan, seperti pencurian data, dll. Saat menggunakan layanan hosting Exabytes, Anda akan mendapat sertifikat SSL gratis. URL website menjadi https, apabila sudah sudah tersertifikasi SSL.

8. Masterweb

Mengetahui tentang kelebihan dan kekurangan dari sebuah penyedia layanan web hosting sangatlah penting. Anda tentu ingin memiliki website yang berkualitas. Hosting menjadi salah satu yang sangat penting karena bisa mempengaruhi tampilan dan juga kenyamanan dalam mengelola website. Masterweb adalah salah satu penyedia web hosting terbaik yang cukup banyak digunakan oleh masyarakat.

Masterweb memiliki pengalaman yang sudah cukup lama adalah menyediakan layanan bagi masyarakat. Tersedia banyak pilihan paket menarik dengan kisaran harga yang terjangkau. Untuk paket yang paling murah, Anda bisa mendapatkan layanan apa fitur yang cukup lengkap. Akses domain juga terbilang menarik. Meskipun demikian ada beberapa kekurangan yang juga harus anda ketahui.

Layanan Masterweb

Masterweb memiliki pengalaman sekitar 15 tahun dalam melayani masyarakat. Anda yang ingin membangun website bisa memilih web hosting yang satu ini karena menyediakan beberapa layanan mulai dari hosting gratis, domain gratis, hosting murah, dan domain murah.

Layanan yang disediakan tersebut menjadi daya tarik utama. Banyak dari masyarakat yang senang untuk menggunakan web hosting yang murah atau bahkan gratis seperti ini. Akan tetapi bagi para profesional tentu hosting gratis dan domain gratis sangat tidak direkomendasikan.

Pilihan Paket Hosting

Masterweb web hosting terbaik juga menyediakan beberapa pilihan paket menarik yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Produk-produk yang ditawarkan memang sangat banyak mulai dari virtual private server, email cantik, sertifikat, website builder, digital marketing dan masih banyak lagi produk menarik lainnya.

Saking banyaknya pilihan layanan yang tersedia justru terkadang banyak orang yang menganggap jika layanan dari masterweb kurang fokus. Akan tetapi bagi sebagian orang ada juga yang beranggapan jika layanan tersebut sangatlah lengkap.

Kelebihan Masterweb

Jika Anda ingin mengganti web hosting atau membangun sebuah website penting untuk mengetahui tentang kelebihan penyedia web hosting. Web hosting terbaik ini memang memiliki pengalaman yang lama sehingga mengetahui apa yang dibutuhkan oleh para pengguna website atau blog.

  • Banyak Layanan Gratis

Web hosting terbaik Masterweb selain berpengalaman juga memberikan layanan domain gratis. Tidak banyak penyedia web hosting yang berani menyediakan layanan seperti ini. Untuk bisa menikmati domain gratis tentu ada syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi.

Web hosting ini memberikan layanan pembuatan website gratis untuk para pelaku UKM dan juga untuk website sekolah. Kelebihan lainnya yaitu tersedia layanan cloud yang murah dan handal. Layanan gratis seperti ini Apabila dibandingkan dengan web hosting berbayar tentu bisa sangat terlihat perbedaannya. Jadi Anda tetap harus memperhatikan kualitas sebelum memutuskan untuk menggunakan layanan gratis seperti ini.

Kekurangan Masterweb

Penyedia web hosting yang satu ini juga ternyata memiliki beberapa kekurangan. Masterweb banyak mendapatkan komplain dari para pelanggannya karena kecepatan uptime yang masih kurang. Selain itu hosting ini memiliki kecepatan yang rendah serta tidak ada garansi pembelian.

Itulah sedikit informasi tentang hosting terbaik Indonesia 2020, Masterweb. Semoga informasi ini bisa membantu Anda yang saat ini sedang membangun website atau ingin ganti hosting.

9. Pusathosting

Pusathosting merupakan salah satu web hosting profesional dengan server di USA dan Indonesia. Web hosting yang satu ini sangat cocok untuk Anda yang memiliki target pengunjung dari USA dan juga Indonesia. Pusathosting menawarkan banyak kelebihan yang akan membuat Anda tertarik untuk berlangganan.

Kelebihan Pusathosting Sebagai Web Hosting Profesional

Pusathosting menjadi salah satu penyedia hosting murah akan tetapi menawarkan fitur yang mengagumkan. Paket yang termurah bisa anda nikmati hanya dengan harga Rp8.000 saja. Selain itu ada banyak kelebihan lain yang perlu untuk diketahui.

Kelebihan selanjutnya yaitu terdapat diskon menarik yaitu sebesar 20%. Diskon ini merupakan diskon terbesar. Namun jika Anda hanya memiliki sekitar 3 akun hosting maka diskon yang didapatkan hanya sebesar 5%.

Kelebihan lainnya Anda bisa memilih paket yang paling sesuai dengan kebutuhan. Pusat hosting menyediakan 3 pilihan paket hosting menarik mulai dari yang paling murah hingga yang paling mahal.

Pilihan paket yang pertama yaitu paket wedding dengan kapasitas mencapai 350 MB dan bandwidth untuk paket ini sudah unlimited.

Pilihan paket selanjutnya yaitu paket hosting WD 2000 MB dengan harga sebesar Rp32.000 per bulannya. Kapasitas yang ditawarkan sudah sangat besar sehingga cocok bagi Anda yang ingin mengoptimalkan website menjadi lebih profesional.

* Paket Hosting WD-10.000MB.

Pilihan paket hosting yang paling mahal yaitu dengan kapasitas mencapai MB dengan bandwidth unlimited. Jika Anda membeli paket ini maka sudah bisa menikmati RAM sebesar 1500 MB. Untuk paket ini adalah sebesar Rp96.000.

Pusathosting memang sangat menarik untuk dijadikan sebagai hosting website Anda. Dengan berlangganan Pusathosting maka Anda sudah bisa menikmati paket yang semuanya menawarkan bandwidth unlimited. Meskipun demikian, dari 3 paket yang ditawarkan belum ada satu pun yang menawarkan kapasitas unlimited.

Itulah sedikit gambaran tentang pusathosting hosting terbaik Indonesia yang bisa Anda ketahui. Semoga informasi ini bisa memudahkan Anda untuk mengambil pilihan.

10. Review Qwords

Memilih hosting terbaik dibutuhkan analisis mengenai harga dan kualitas layanan yang ditawarkan. Salah satu web hosting yang banyak digunakan oleh masyarakat di Indonesia adalah Qwords. Web hosting yang satu ini terbilang memiliki kualitas bagus serta menawarkan harga yang terjangkau.

Ada banyak kelebihan yang bisa didapatkan oleh para pelanggan Qwords. Web hosting ini memiliki 5 paket cloud hosting yang disediakan bagi setiap pelanggannya. Cloud hosting yang disediakan antara lain seperti plan value performance medium, unlimited hosting, high performance, dan juga WordPress hosting.

Harga Cloud Hosting Qwords

Pilihan paket hosting yang tersedia terbilang terjangkau. Anda yang masih pemula bisa memilih paket paling murah yaitu paket hosting value dengan harga sebesar Rp27.500. Paket ini sudah cukup untuk Anda yang sedang membangun website. Kapasitas penyimpanannya mencapai 3 GB dan bandwidth unlimited.

Ada banyak pilihan unlimited hosting yang tersedia. Paket yang paling murah yaitu signature plus dengan harga sekitar Rp59.000 per bulan. Hosting terbaikini menyediakan ruang penyimpanan unlimited dengan prosesor 1 core.

Paket berikutnya yaitu paket premier plan dengan harga Rp109.000 setiap bulan. Dengan menggunakan paket ini maka Anda sudah mendapatkan fitur RAM 1GB, CPU 2 core, dan juga penyimpanan unlimited.

Paket selanjutnya yaitu infinite plan dengan kisaran harga sebesar Rp159.000 per bulan. Paket ini menyediakan RAM 2GB l, CPU 3 core dan unlimited hosting.

Pilihan paket selanjutnya yaitu high performance yang cocok untuk para profesional atau website perusahaan. Harga untuk paket ini sebesar Rp675.000 per bulan. Sebenarnya paket hosting Indonesia ini memiliki beberapa pilihan dengan kisaran mulai dari Rp50.000 dengan pilihan processor hingga 13 core. Semakin mahal paket yang dipilih tentu fitur yang didapatkan juga akan semakin lengkap.

Masih ada pilihan hosting lainnya yaitu WordPress hosting dengan harga mulai dari Rp50.000 per bulan. Jika Anda memilih paket hosting WordPress ini maka akan mendapatkan fitur yang lengkap dengan akses yang cepat. Resiko mengalami downtime juga lebih rendah.

Qwords menjadi salah satu hosting terbaik Indonesia yang cukup direkomendasikan. Ada banyak layanan menarik yang bisa dinikmati seperti SSL gratis layanan SEO dan marketing tools, website builder dan lain sebagainya.

Banyak kelebihan yang dimiliki oleh hosting berbayar terbaik Indonesia ini sehingga banyak masyarakat yang menjadi pelanggan setia. Kekurangan dari penyedia layanan ini hanyalah pada server yang kurang responsif.

11. Ziehost

Ziehost merupakan perusahaan hosting yang cukup populer dan berpengalaman dalam menyediakan paket hosting murah di Indonesia. Ada banyak keunggulan menarik yang ditawarkan oleh Ziehost bagi para pemilik website atau pengguna internet. Ziehost adalah hosting vps terbaik Indonesa yang berpengalaman dan sudah banyak melayani masyarakat Indonesia.

Kelebihan Ziehost

Ziehost banyak dipilih oleh para pengguna internet karena memiliki banyak layanan menarik. Pilihan paket yang disediakan juga beragam. Beberapa layanan menarik yang bisa Anda dapatkan dari hosting ini adalah unlimited disk space, akun email, bandwidth dan lain sebagainya. Selain itu, jika Anda memutuskan menggunakan hosting dari ziehost maka berkesempatan menggunakan SSL gratis dan juga control panel cpanel.

Terdapat garansi selama 90 hari bagi para pembeli paket hosting. Kebanyakan dari penyedia web hosting hanya memberikan garansi selama 30 hari saja. Hal ini tentu sangat menarik karena Ziehost mampu memberikan garansi lebih lama daripada yang lainnya.

Penyedia layanan hosting terbaik Indonesia ini berdiri sejak tahun 2012 lalu. Pengalamannya sudah lebih dari 8 tahun dalam melayani para pengguna website. Perusahaan Ziehost menawarkan dua lokasi server yaitu Singapura dan Indonesia. Untuk kecepatan bandwidth yang ditawarkan bisa mencapai 1000 mbps.

Pilihan Paket Hosting Ziehost

Jika antda ingin membeli paket hosting maka tersedia beberapa pilihan mulai dari yang paling murah hingga yang mahal. Pilihan paket yang tersedia yaitu mulai dari Zie X yang memiliki harga sebesar Rp119.000 per tahunnya.

Paket ini sangat murah dengan fitur yang cukup lengkap. Anda yang membeli paket ini bisa menikmati unlimited disk space, akun email, bandwidth, database my SQL dan subdomain. Pakaian ini juga sudah dilengkapi cpanel dan juga dua domain.

Pilihan paket selanjutnya adalah Zie Y. Harga untuk paket ini adalah Rp249.000 per tahun. Fitur yang ditawarkan tentu lebih lengkap daripada yang pertama karena memiliki total domain hingga 20.

Pilihan selanjutnya adalah Zie Z dengan harga harga sekitar Rp299.000 per tahun. Paket ini sangat lengkap karena Anda bisa menikmati 14 layanan menarik dari ziehost. Pembelian paket ini juga berkesempatan untuk mendapatkan layanan unlimited serta garansi hingga 90 hari.

Layanan Lain Web Hosting Ziehost

Ziehost selain menyediakan pilihan paket yang cukup murah juga menyediakan layanan hosting berkualitas lainnya. Pelanggan Ziehost dapat menikmati layanan VPS. Dengan layanan tersebut, akan memberikan kesempatan bagi setiap pengguna untuk mengatur hosting dengan leluasa. Pelanggan juga bisa menikmati layanan dedicated server dan juga email hosting.

Ziehost bisa menjadi pilihan terbaik karena menyediakan paket hosting murah dan berkualitas. Kekurangan pada hosting ini adalah pada kualitas keamanan yang masih kurang. Semoga informasi ini bisa membantu Anda yang ingin membeli paket hosting terbaik di Indonesia.

12. Jogjahost

Jogjahost menjadi salah satu perusahaan penyedia web hosting yang banyak dipercaya oleh masyarakat.para pemilik website memang penting untuk memilih web hosting yang berkualitas. Hosting terbaik Indonesia ini bisa menjadi salah satu pilihan terbaik.

Banyak yang menganggap jika penyedia web hosting yang satu ini memiliki kualitas yang bagus. Jogjahost pertama kali muncul pada tahun 2008 dan hingga kini masih terus bertahan. Pengalamannya dalam melayani para penggunanya sudah tidak perlu diragukan lagi.

Web hosting ini dipakai oleh perusahaan besar hingga website untuk perusahaan kecil. Tersedia banyak pilihan paket menarik. Setiap paket yang bersedia menawarkan fitur yang berbeda dan tentunya juga memiliki kisaran harga yang bervariasi.

Paket Jogjahost

Jogjahost menawarkan layanan menarik bernama Paket Basic. Sangat cocok dan biasanya digunakan oleh para pemula. Fitur yang ada di dalamnya juga merupakan fitur paling dasar dalam web hosting. Paket ini juga terbilang paling murah karena harganya hanya sekitar 14 ribuan saja.

Paket berikutnya disebut dengan paket baik yang harganya mulai dari Rp30.000 untuk satu bulannya. Layanan ini cocok Anda yang sudah terbiasa mengoperasikan website. Fitur yang tersedia juga lebih banyak dibandingkan paket basic. Data penyimpanan atau SSD storage untuk pakan ini sudah unlimited.

Masih ada paket lainnya yaitu paket max dengan harga mulai dari Rp65.000 per bulan. Hosting terbaik Indonesia Jogjahost juga masih menyediakan banyak layanan yang akan membuat website semakin berkualitas. Anda bisa memilih layanan seperti vps, dedicated server dan yang lainnya.

Layanan Profesional

Layanan ini disediakan bagi para profesional yang ingin membuat website dengan kualitas tinggi. Para pengusaha atau perusahaan besar memang sebaiknya memanfaatkan layanan seperti ini untuk memaksimalkan fungsi website.

Kekurangan Jogjahost

Menggunakan Hosting terbaik Indonesia Jogjahost adalah pilihan yang sangat menarik. Namun dibalik banyaknya kelebihan yang dimiliki, web hosting yang satu ini juga memiliki beberapa kekurangan. Kekurangan yang mungkin saja Anda temukan antara lain seperti belum ada support migrasi server dan tidak ada informasi mengenai level paket.

Anda harus memastikan sendiri kira-kira apa yang paling cocok untuk website Anda sebelum memutuskan untuk membeli paket hosting. Apabila keliru dalam memilih tentu fungsi website tidak akan sesuai dengan harapan.

Penyedia layanan web hosting memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Mengetahui kekurangan dan kelebihan bisa membantu untuk mengambil keputusan terbaik. Semoga informasi tentang Hosting terbaik Indonesia ini bisa menjadi referensi yang bermanfaat.

13. Jetorbit

Memilih hosting yang berkualitas adalah hal yang penting terutama bagi para pemilik website. Kualitas dari hosting sangat mempengaruhi kenyamanan dalam pengelola website yang dimiliki. Anda bisa menggunakan jetorbit sebagai pilihan terbaik karena hosting yang satu ini termasuk sebagai hosting berkualitas.

Pilihan Paket Jetorbit

Sebelum Anda memutuskan untuk membeli paket dari hosting berkualitas Indonesia ini, maka penting untuk mengetahui beberapa pilihan paket yang tersedia. Hosting ini menyediakan sekitar 8 pilihan paket hosting mulai dari yang paling murah hingga yang mahal.

Beberapa pilihan paket hosting unlimited murah tersebut adalah mulai dari paket Jupiter, paket Venus, paket moon, paket kalisto, paket mars, paket Merkurius dan yang terakhir yaitu Pluto. Paket pluto merupakan paket yang paling kecil karena memiliki kapasitas penyimpanan sangat kecil yaitu 300mb.

Selain itu Anda juga bisa memilih paket WordPress hosting yang memiliki harga sekitar Rp59.000 per bulan. Pilihan paket yang tersedia sangat menarik karena masing-masing menawarkan kelebihan tersendiri. mahal harga paket tentu fasilitas yang dimiliki juga akan semakin lengkap.

Kelebihan Hosting Jetorbit

Paket hosting jetorbit memiliki dua pilihan server yaitu USA dan Indonesia. Untuk mengaktivasi akun ini dibutuhkan waktu sekitar 10 menit saja setelah Anda melakukan pembayaran. Paket hosting ini menyediakan kontrol panel Cpanel. Selain itu juga tersedia control panel direct admin.

Bagi para pembeli paket Venus maka berkesempatan untuk mendapatkan gratis domain. Promo ini berlaku bagi yang membeli paket selama 1 tahun. Hosting ini sangat mudah digunakan karena terdapat alat-alat yang lengkap seperti softaculous. Setelah Anda berhasil mengaktivasi akun maka bisa melakukan aktivasi domain dengan cepat.

Masih ada banyak kelebihan menarik lain yang bisa didapatkan Jika Anda membeli paket dari hosting berkualitas Jetorbit ini. Pakai hosting ini memiliki uptime yang sangat stabil dengan harga hosting yang juga sangat murah. Para pelanggan juga berkesempatan untuk menikmati layanan migrasi hosting secara gratis.

Kekurangan Jetorbit

Kekurangan dari Jetorbit ini tidak ada garansi bagi pelanggan. Selain itu apabila Anda ingin mendapatkan harga termurah maka minimal harus sudah berlangganan selama 3 tahun. Bagi Anda yang ingin mendapatkan fasilitas berupa garansi, mungkin Jetorbit bukan pilihan yang tepat. Tetapi, jika sudah berlangganan Jetorbit dalam waktu 3 tahun, Anda mempunyai kesempatan untuk mendapatkan harga paket layanan dengan harga terjangkau.

Itulah sedikit gambaran mengenai hosting berkualitas Jetorbit yang perlu untuk Anda ketahui. Semoga informasi ini bisa menjadi bahan pertimbangan sebelum Anda membeli paket dari jetorbit.

14. Dyhost

Salah satu penyedia layanan hosting murah di Indonesia yang berkembang dengan baik adalah Dyhost. Web hosting yang bediri sejak tahun 2013 ini mempunyai server yang sudah terverifikasi di pasar luar negeri. Mempunyai setidaknya server di tiga negara, yaitu Indonesia, Singapura, dan Amerika Serikat.

Dari tahun ke tahun, Dyhost selalu mengalami perkembangan pesat. Tidak heran jika hingga saat ini Dyhost menjadi penyedia layanan web hosting di Indonesia dengan jumlah pelanggannya mencapai ribuan.

Meski usianya masih tergolong muda, namun Dyhost mampu menjelma menjadi sebuah perusahaan hosting yang memberi pelayanan berkualitas. Dyhost memberi penawaran harga yang terjangkau dan bersaing, sehingga mampu menjangkau pasar lebih luas.

Paket Pilihan Dyhost

Adapun beberapa paket yang Dyhost tawarkan meliputi personal hosting, litespeed hosting, reseller hosting, dan managed vps. Masing-masing paket pilihan tersebut mempunyai fitur, fasilitas, serta harga yang tidak sama. Untuk semua paket-paketnya, Dyhost mengaplikasikan teknologi DDOS Protection, LiteSpeed Web Server, CloudLinux OS, dan Softaculous.

Layanan Lain Dyhost

Dyhost juga menawarkan tiga jenis layanan tambahan lainnya. Ketiga layanan tersebut yaitu Registrasi Domain, Shared Hosting, dan Virtual Private Server. Dengan adanya ketiga layanan tersebut, Anda bisa membangun website yang profesional.

Kelebihan Dyhost

Dyhost mempunyai kelebihan yang membuat orang-orang suka memakainya. Kelebihan-kelebihan tersebut di antaranya:

Dyhost tergolong sebagai web hosting murah di Indonesia. Namun, dengan harga yang murah, Anda sudah bisa mendapatkan kapasitas penyimpanan lumayan besar. Harga yang terjangkau sudah sepaket dengan bandwidth tidak terbatas dan fitur cPanel.

Dyhost menyediakan banyak pilihan plan hosting. Anda bisa memilihnya sesuai dengan kebutuhan.

* Bonus Plugin dan Tema WordPress Premium

Pengguna web hosting Dyhost mendapatkan bonus berupa plugin dan tema wordpress premium. Dyhost memberikan bonus tersebut kepada pengguna yang membeli paket pilihan tertentu. Akan tetapi, pengguna tetap akan menerima bonus untuk setiap paket lainnya.

Pengguna layanan web hosting Dyhost juga mendapat garansi uptime sebesar 99,9%. Adanya garansi tersebut akan memberi rasa aman kepada pelanggan. Garansi diberikan sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

15. Warnahost

Pilihan paket hosting yang ada di Indonesia sangatlah beragam. Anda tidak perlu merasa bingung apabila saat ini sedang ingin membeli hosting berkualitas. Salah satu hosting wordpress terbaik Indonesia yang banyak digunakan dan bisa menjadi pilihan yang menarik adalah warnahost.

Kelebihan dan Paket Hosting dari Warnahost

Perlu Anda ketahui beberapa kelebihan serta paket yang Warnahost tawarkan untuk pelanggannya. Sebagai pertimbangan saat akan menggunakan hosting yang mana, berikut penjelasan lengkapnya.

Ada beberapa hosting terbaik Indonesia dengan harga yang cukup murah. Bagi para pemula memilih hosting dengan harga yang paling murah adalah keputusan terbaik. Namun bagi Anda yang sudah profesional dan membutuhkan hosting dengan fitur lengkap maka tersedia juga hosting berkualitas tinggi dengan harga yang sesuai.

Paket hosting warnahost tersedia dalam 9 pilihan. Beberapa pilihan tersebut antara lain hosting murah, hosting untuk bisnis, hosting WordPress dan ada juga hosting dedicated server.

Jika Anda menggunakan hosting dari Warnahost, maka akan mendapatkan banyak keuntungan. Warnahost menyediakan pilihan server united state dan juga Jakarta. Untuk mengaktivasi akun hosting terbilang sangat instan. Tersedia control panel yang menarik yaitu directadmin dan cpanel.

Warnahost bisa menjadi pilihan terbaik karena memiliki beberapa pilihan paket hosting berkualitas. Namun memang performa server dari hosting ini sedikit kurang bagus jika dibandingkan dengan layanan support.

Hosting terbaik Indonesia yang satu ini memiliki layanan support yang sangat cepat dan juga berkualitas. Harga dari paket yang disediakan sangat beragam mulai dari yang paling murah hingga yang paling mahal. Membeli paket hosting warnahost juga semakin menarik karena terdapat garansi 30 hari. Warnahost juga memberikan layanan migrasi hosting gratis dan tema WordPress gratis.

Kekurangan Warnahost

Warnahost memiliki uptime yang tidak stabil dan juga load time yang sangat standar. Berdasarkan test yang dilakukan ternyata sering mengalami kegagalan terutama dalam load impact.

Bagi para pengguna paket hosting dari warnahost harus merasa puas dengan pangkat WordPress yang ternyata belum terdapat control panel cpanel. Selain itu juga terdapat pembatasan pada back up data.

Demikian review untuk salah satu hosting berkualitas Indonesia warnahost. Semoga informasi ini bisa menjadi referensi bagi Anda yang sedang ingin membeli paket hosting terbaik.

16. Domosquare

Penyedia hosting berkualitas tahun 2021 yang juga layak Anda jadikan pilihan yaitu Domosquare. Berdiri sejak tahun 2005, artinya Domosquare sudah berpengalaman lebih dari 15 tahun dalam melayani kebutuhan hosting di Indonesia.

Domosquare memiliki kantor pusat di Yogyakarta. Saat ini, perusahaan hosting ini mempunyai 3 server di 3 negara, yaitu Indonesia, Amerika Serikat, dan Singapura. Untuk berlangganan layanan paketnya, Anda bisa memilih cara pembayaran yang per bulan atau per tahun.

Pengalaman yang sudah belasan tahun, membuat banyak orang mempercayakan layanan hostingnya pada Domosquare. Penawaran harga yang menarik juga menjadi salah satu alasan banyak pengguna memilih Domosquare.

Kelebihan Domosquare

Tidak kalah dengan penyedia web hosting lainnya, Domosquare juga menawarkan keunggulan-keunggulan yang menarik. Apa saja kelebihannya? Mari simak penjelasan berikut.

* Harga Terjangkau Semua Kalangan

Domosquare masih bisa melayani pelanggan-pelanggannya sejak tahun 2005 karena selalu menawarkan layanan berkualitas. Untuk pemula yang ingin mempunyai website sangat cocok menggunakan hosting terbaik Indonesia ini.

Biasanya pemula enggan mengeluarkan dana banyak untuk sewa hosting. Domosquare menawarkan harga paket website yang murah untuk pemula maupun pengusaha UMKM. Jadi, Domosquare adalah penyedia layanan web hosting yang menawarkan harga terjangkau untuk semua kalangan.

Saat Anda membeli paket hosting dari Domosquare, maka pihak web hosting Indonesia murah ini akan memberi garansi selama 45 hari. Pemberian masa garansi oleh Domosquare tergolong lama dari biasa yang diberikan oleh penyedia hosting lainnya. Penyedia layanan hosting memberi masa garansi 14 hingga 30 hari saja.

Pihak Domosquare selalu siap selama 24 jam penuh untuk mendukung pelaksanaan teknis web hosting agar bekerja secara maksimal. Gangguan yang bisa datang kapan saja akan segera diatasi oleh layanan 24 jam.

17. Citrahost

Citrahost hosting menjadi salah satu penyedian web hosting terbaik. Ada banyak keunggulan yang dimiliki oleh penyedia domain dan hosting yang satu ini.

Kelebihan Citrahost

Berikut ini adalah beberapa hal yang akan didapatkan jika memilih Citrahost untuk web hosting Anda.

Citra hosting merupakan penyedia hosting yang memiliki keamanan yang sangat tinggi. Tingkat keamanan dari penyedia hosting ini sangat terjamin karena menggunakan jenis keamanan yang paling baru.

Apabila Anda memilih untuk membeli domain dan hosting di Citra Hosting maka akan mendapatkan fitur domain dan juga SSL secara gratis. Anda tentu akan semakin tertarik untuk menggunakan Citra hosting karena ada banyak penawaran menarik seperti ini.

* Tingkat Kecepatan Web Hosting Mengagumkan

Hal yang banyak dipertimbangkan bagi seseorang yang akan membeli web hosting adalah tingkat kecepatannya. Citra hosting memberikan Anda jaminan loading website yang sangat cepat. Kecepatan yang tinggi pemilik website merasa nyaman ketika membuka atau mengoptimasi website.

* Hosting Berkualitas dan Murah

Hal menarik lain yang akan didapatkan adalah kualitas hosting yang memuaskan namun harganya terjangkau. Anda bisa membeli hosting mulai dari harga Rp 9.000 saja.

Sudah banyak yang memilih Citrahost sebagai penyedia web hosting untuk perusahaan atau bisnis mereka. Beberapa contoh penggunaan Citrahost antara lain seperti de Britto, RSU Islam Klaten, kids fun, Sumbawa kab, plaza ambarrukmo, Solo square, Dagadu dan masih banyak lagi yang lainnya.

Cara untuk mendapatkan hosting dari Citrahost sangatlah mudah, Anda bisa membuka website resminya. Di sana terdapat beragam informasi menarik yang akan semakin membuat Anda merasa yakin untuk membeli domain dan hosting.

Ketika Anda membuka website, nantinya bisa menemukan pilihan domain dan hosting terbaik. Hanya dengan memasukkan domain atau hosting website yang Anda inginkan maka nantinya akan muncul rekomendasi terbaik.

Jangan takut soal harga, di Citra Hosting sudah terjamin murah namun kualitasnya tidak akan mengecewakan. Pilihan paket yang lengkap memberikan kesempatan bagi setiap pemilik website untuk mendapatkan hosting sesuai dengan kebutuhan.

18. Hostingan

Jasa web hosting satu ini juga dikenal oleh umum dengan nama Hostingan.id. Berdiri sejak tahun 2016, Hostingan.id telah memiliki setidaknya lebih dari 1000 pelanggan yang tersebar di penjuru Indonesia. Berkantor pusat di Palembang, Hostingan dibentuk oleh para profesional yang masih muda. Tidak mengherankan jika Hostingan selalu membawa layanan yang inovatif.

Paket Layanan

Ada yang unik dari nama-nama paket yang Hostingan.ID tawarkan. Perusahaan hosting Indonesia terbaik ini memberi nama pada setiap layanan paketnya dengan nama tokoh terkenal Indonesia. Berikut jenis paket beserta layanan dari masing-masing paket yang Hostingan sediakan untuk Anda.

Paket Sudirman biaya hosting per bulannya mulai dari 5rb saja. Layanan paket yang Anda dapatkan meliputi 256MB Disk Space, Unlimited Bandwidth, 2 buah akun email, dan 2 sub domain.

Biaya paket Pattimura per bulannya adalah 10rb per bulan. Pelanggan akan mendapatkan fasilitas layanan berupa 512 Disk Space, Kapasitas Bandwidth tak terbatas, 5 akun email, 5 sub domain, 1 buah addon domain, dan DirectAdmin Control Panel.

Paket Hatta memberiksn kapasitas penyimpanan yang lebih besar dari dua paket sebelumnya. Kapasitas penyimpanan yang bisa Anda dapatkan yaitu 1GB. Paket layanan lainnya yaitu bandwidth, akun email, dan sub domain tak terbatas. Biaya per bulannya mulai dari Rp 15 rb.

Jika memilih paket Soekarno, Anda akan memperoleh ruang penyimpanan sebesar 2GB. Selain juga akan memperoleh unlimited bandwidth, unlimited sub domain, unlimited akun email dan 5 addon domain.

Kelebihan Hostingan

Beberapa kelebihan Hostingan antara lain:

Penyedia layanan hosting ini meskipun baru berumur sekitar 5 tahun, namun sudah mempunyai jumlah pelanggan lebih dari 1000 orang. Salah satu faktornya adalah Hostingan menawarkan paket hosting yang jauh lebih terjangkau daripada kompetitor lainnya.

Masalah pada web hosting bisa muncul sewaktu-waktu. Permasalahan tersebut tentu mengganggu kinerja website. Website menjadi lambat saat diakses, hingga pengguna internet tidak bisa mengakses website Anda.

Masalah yang kapan saja bisa terjadi, membuat tim Hostingan.id menyediakan layanan dukungan teknis selama 24 jam penuh. Jika ada pelanggan yang mendapat masalah atau kesulitan bisa langsung bertanya. Pihak Hostingan selanjutnya akan memberi pada Anda solusi supaya masalah segera teratasi.

19. Indowebsite

Perusahaan hosting Indonesia lainnya yang sudah cukup lama melayani pelanggannya adalah Indowebsite. Pada awal pendiriannya, Indowebsite hanya melayani jasa desain website saja. Namun, seiring berjalannya waktu, Indowebsite memutuskan untuk menciptakan web hosting sendiri.

Pada tahun 2005, Dplanet yang mejadi cikal bakal nama Indowebsite mendirikan perusahaan hosting terbaik di Indonesia. Sejak 16 tahun yang lalu, kini Indowebsite mengklaim sudah memiliki sebanyak lebih dari 40.000 pelanggan aktif.

Pelanggannya tidak hanya berasal dari Indonesia saja, tetapi juga berasal dari luar negeri. Maka tak heran jika Indowebsite pernah masuk ke dalam 10 perusahaan hosting dengan pangsa pasar paling besar di Indonesia.

Pilihan Paket Indowebsite

Terdapat beberapa pilihan paket yang bisa pelanggan Indowebsite pilih. Perlu Anda ketahui paket yang tersedia sudah menggunakan teknologi Cloud Hosting. Berikut paket-paket hostingnya.

Paket New Student biaya per bulannya mulai dari Rp 10.000. Layanan yang termasuk di dalamnya antara lain, gratis SSL, 4 akun email, gratis domain, transfer data unlimited, sub domain, ruang penyimpanan 1 GB, 1 akun FTP, dan pilihan server Indonesia atau USA.

Paket selanjutnya menawarkan banyak layanan-layanan yang lebih menarik. Harga per bulannya mulai Rp 29.000. Dengan memakai Paket Pro, Anda akan mendapatkan gratis domain dan SSL, kapasitas penyimpanan 3 GB, akun email unlimited, MySQL unlimited, akun FTP unlimited, gratis domain, gratis SSL, sub domain unlimited, server Indonesia dan USA.

Indowebsite menawarkan Paket Advance yang harga per bulannya Rp 50.000. Mendapatkan fasilitas seperti disk space 6 GB, akun email unlimited, domain gratis, gratis SSL, data transfer unlimited, akun MySQL unlimited, akun FTP unlimited, dan sebagainya.

Paket Expert memberikan layanan kepada penggunanya berupa kapasitas penyimpanan 12 GB, akun email unlimited, unlimited akun FTP dan MySQL, SSL gratis, Domain gratis, dan lainnya. Harga per bulannya mulai Rp 70.000.

Kelebihan Indowebsite

Indowebsite menawarkan beberapa keunggulan. Apa saja keunggulannya, mari simak penjelasan lengkap di bawah ini.

Harga paket hosting yang Indowebsite tawarkan sangat terjangkau untuk semua kalangan. Bagi pelajar ataupun pebisnis pemula yang baru pertama kali menggunakan website sebaiknya menggunkan hosting dari jasa hosting terjangkau ini.

Paket yang Indowebsite tawarkan memang cukup terjangkau. Anda bisa memakai paket hosting mulai dari yang harga Rp 10.000 hingga Rp 70.000 per bulannya. Meskipun terjangkau, Anda bisa mendapatkan layanan berkualitas dan menarik seperti gratis SSL, gratis domain, server Indonesia atau USA, akun email yang banyak, dan masih banyak layanan lainnya.

20. Nusantarahost, Web Hosting Terbaik

Membangun sebuah website sebaiknya menggunakan web hosting yang tepat. Salah satu penyedia web hosting terbaik yang bisa dijadikan sebagai pilihan yaitu Nusantarahost. Hosting yang satu ini menawarkan sesuatu yang menarik bagi Anda yang membutuhkan web hosting berkualitas.

Bagi Anda yang terbiasa mengelola website tentu paham betul apa yang dibutuhkan. Kecepatan, kapasitas penyimpanan dan fitur-fitur lainnya penting sekali untuk dioptimalkan. Nusantarahost menawarkan hosting berkualitas dengan harga yang sangat murah.

Web Hosting Terbaik Dan Terpercaya Nusantarahost

Perlu Anda ketahui bahwa Nusantarahost sudah memiliki pengalaman sekitar 15 tahun lamanya. Hingga saat ini jumlah pelanggan setia masih tinggi. Hal ini membuktikan jika Nusantarahost memang jadi salah satu web hosting terbaik dan terpercaya di Indonesia.

Pilihan Paket Hosting

Tersedia beberapa pilihan paket hosting yang bisa dipilih oleh para pelanggan. Bagi para pemula bisa memilih paket paling murah yaitu paket pakathik dengan harga Rp10.000 saja per bulan.

Pilihan paket berikutnya yaitu Paket Panji dengan harga Rp31.000 per bulan. Layanannya sudah cukup lengkap dengan fitur yang menarik. Selanjutnya, ada Paket Pangeran dengan harga Rp48.000. Merupakan salah satu paket paling banyak digunakan oleh para pengguna website.

Terakhir yaitu Paket Sultan dengan harga Rp81.000 per bulan. Fitur paket ini super lengkap karena menyediakan ruang penyimpanan hingga 24 GB dan juga memiliki fitur web builder serta fitur 400 entry process.

Layanan Nusantarahost

Nusantarahost layak disebut sebagai salah satu hosting terbaik Indonesia karena selain menyediakan pilihan paket yang lengkap juga memiliki layanan berkualitas. Setiap pelanggan bisa menikmati VPS yang memungkinkan Anda untuk dapat menikmati akses website sangat cepat. Layanan menarik lainnya yaitu dedicated server.

Banyak pelanggan yang semakin betah menggunakan hosting murah gratis domain ini karena ada layanan cPanel atau sering disebut juga dengan WHM dedicated server dengan harga sekitar Rp600.000 untuk satu bulannya. masih ada banyak sekali layanan menarik yang bisa dinikmati oleh para pelanggan Nusantarahost.

Itulah sedikit ulasan tentang salah satu hosting SSD murah yaitu Nusantarahost. Semoga informasi ini bisa menjadi referensi yang bermanfaat.

21. Cloudku Hosting

Cloudku merupakan layanan hosting yang sangat cocok bagi pemakai website dengan CMS WordPress. Seperti yang kita tahu bahwa WordPress adalah platform website yang paling banyak penggunanya baik di Indonesia maupun di dunia.

Cloudku hosting menyediakan berbagai fitur layanan yang sangat bagus untuk pengembangan website berbasis WordPress. Itulah mengapa hosting ini sangat cocok untuk pengguna WordPress.

Kelebihan Cloudku Hosting

Anda bisa melihat beberapa kelebihan yang ditawarkan oleh cloud hosting murah. Beberapa kelebihan bisa Anda jadikan sebagai bahan pertimbangan untuk menggunakan Cloudku hosting

Cloudku hosting memiliki fitur back up data yang aman dan fleksibel. Kepintaran sistem backup ini dapat menghindarkan Anda dari kehilangan atau kerusakan data website.

Ketika website mengalami gangguan yang mengakibatkan data menjadi hilang, Anda bisa mengaktifkan system restore pada fitur backup ini.

Dengan waktu yang singkat, maka data yang hilang tersebut bisa kembali dan website berada dalam kondisi normal seperti sebelumnya.

Fitur backup dari hosting Cloudku pemakaiannya sangat mudah dan fleksibel, karena terhubung dengan Dropbox Google Drive, digital Ocean, dan lain sebagainya.

* Memakai SSD NVME Enterprise

Keuntungan menggunakan Cloudku hosting yaitu proses transfer data yang super cepat. Hal tersebut membuat website menjadi lebih stabil dan cepat ketika dibuka. Kecepatan transfer data tersebut karena hosting cloudku memakai SSD NVME Enterprise. Anda akan merasakan kecepatan 10 kali lipat dibandingkan dengan memakai HDD.

* Melindungi Website dari Virus

Virus kapan saja bisa menyerang sebuah website. Virus tersebut dapat mengambil data-data penting yang ada di dalam website atau bahkan membuat website tidak bisa diakses lagi. Cloudku hosting menggunakan Immunify 360 untuk melindungi website dari berbagai ancaman virus berbahaya.

Ciri-ciri khas dari hosting berkelas adalah mempunyai kecepatan yang super cepat. Hosting Cloudku membuktikan dirinya sebagai hosting super cepat karena menggunakan Nginx. Selain itu, website semakin cepat karena hosting cloud ku juga mempunyai fitur Brotli Compression.

Anda akan mendapat fasilitas berupa migrasi hosting website secara gratis. Pindah hosting merupakan rangkaian cara untuk memindahkan data-data dari server hosting website lama ke server hosting website yang baru.

Penyedia hosting Cloudku akan membantu Anda migrasi hosting dari hosting lama ke server hosting baru secara gratis atau tanpa bayar. Prosesnya juga tidak terlalu lama, sehingga Anda bisa langsung menggunakannya.

22. DewaBiz

Sebagai salah satu perusahaan sewa hosting dan domain, DewaBiz menawarkan berbagai produk pilihan dan terbaru. Beberapa produk terbaru dari DewaBiz yaitu dedicated server yang murah, unlimited hosting, semi dedicated hosting, vps kvm, domain collection server, dan layanan lainnya.

DewaBiz menawarkan produk layanan hosting dengan harga yang murah dan terjangkau sehingga bisa menjangkau semua kalangan. Pihak-pihak yang sebaiknya menggunakan hosting DewaBiz seperti perusahaan UMKM, toko online, website perusahaan, internet marketing dan masih banyak lagi.

Apa Keuntungan Menggunakan DewaBiz Hosting?

Sejak berdiri pada tahun 2016, DewaBiz menjelma menjadi perusahaan hosting terbaik Indonesia yang cukup populer dan mempunyai reputasi bagus. Layanan berkualitas dengan berbagai keunggulannya, membuat DewaBiz berkembang dengan cepat sebagai penyedia layanan hosting terbaik. Berikut adalah beberapa keunggulannya:

* Harga Terjangkau dan Bergaransi

DewaBiz memberi penawaran harga yang terjangkau untuk produk-produknya. Penawaran ini merupakan peningkatan kualitas pelayanan dan terjangkau untuk pelanggannya. Pelanggan juga mendapat fasilitas garansi uang kembali, dengan syarat dan ketentuan berlaku.

SSL merupakan singkatan dari Secure Sockets Layer. Berfungsi untuk menjaga kestabilan koneksi internet dan mengamankan transfer data antara pengguna internet dan website.

SSL adalah sebuah inovasi teknologi yang canggih. Teknologi ini memakai algoritma enkripsi yang dapat mengacak proses data sehingga peretas tidak akan bisa membacanya. Jenis data yang sensitif dan penting misalnya informasi pribadi, informasi keuangan, dan sebagainya.

DewaBiz memberikan sertifikat SSL pada website secara gratis dan selamanya. Salah satu ciri website yang sudah menggunakan sertifikat SSL yaitu URL website tersebut menggunakan HTTPS. Artinya, jika sudah memiliki sertifikat SSL sebuah website aman diakses oleh pengguna internet.

* Gratis Tema WordPress Premium

Anda berkesempatan menggunakan tema WordPress premium tanpa bayar jika menggunakan layanan hosting DewaBiz. Tema dari WordPress premium memiliki desain yang berkelas dan anda bisa mendapatkannya secara gratis. Beberapa tema tersebut antara lain Oketheme, Idtheme, Studiopress, WowThemes, Wp Astra, CSS Igniter, Martfury, MyThemeShop, Elementorism, Theme X, WPZoom, Thrive Theme, Storefront, Generatepress, dan OceanWP.

Layanan Pelanggan DewaBiz

Pelanggan juga mendapatkan layanan khusus pelanggan. DewaBiz memfasilitasi para pelanggannya dengan layanan ini untuk membantu jika mereka menghadapi kendala ata maslah teknis.

* Proses Aktivasi Layanan yang Cepat

DewaBiz menyuguhkan aktivasi layanan yang cepat. Hal ini dikarenakan DewaBiz mempunyai billing otomatis sehingga tagihan konsumen dapat dikonfirmasi secara otomatis.

Namun, apabila terdapat gangguan yang mengakibatkan tagihan tidak terkonfirmasi secara otomatis, Anda harus menghubungi layanan pelanggan atau dengan mengirim tiket konfirmasi pesanan. Dengan demikian aktivasi layanan akan segera mereka proses.

Salah satu bentuk menjaga kualitas layanan pelanggan yang dilakukan oleh dua lapis yaitu dengan menyediakan bantuan dokumen teknis selama 24 jam. DewaBiz memberi layanan ini supaya para pelanggannya selalu nyaman menggunakan website dan untuk menghindarkan dari berbagai macam masalah.

setiap kali anda mengalami masalah pada website, hubungi layanan bantuan untuk pelanggan yang siap selama 24 jam penuh. Anda bisa mengkonsultasikan masalah pada customer service tanpa biaya.

23. GapuraHoster

Pertumbuhan bisnis UMKM semakin pesat di Indonesia. Usaha kecil menengah sudah saatnya memperluas pasar bisnisnya melalui sistem online. Alasannya, semakin banyak orang yang memilih belanja online. GapuraHoster sebagai perusahaan hosting menawarkan layanan yang akan memudahkan pengusaha untuk mengembangkan bisnisnya.

Hosting yang terkenal dengan harga terjangkau ini berdiri di Solo. GapuraHoster adalah layanan hosting dalam negeri yang selalu memberi layanan hosting murah dan terbaik. GapuraHoster mengandalkan server Singapura, membuat website memiliki performa yang cepat dan lebih stabil. Performa website yang mengesankan ini bisa diakses dari dalam maupun luar negeri.

Paket GapuraHoster

GapuraHoster menawarkan beberapa paket pilihan untuk penggunanya. Berikut beberapa paket yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan.

Paket hosting murang terbagi ke dalam tiga jenis paket. Ketiga paket hosting murah tersebut yaitu paket starter, paket medium, dan paket bisnis. Pemula lebih cocok menggunakan paket starter. Harga per bulannya hanya Rp 8.300. Paket medium biaya per bulannya sekitar Rp 28.125. Sedangkan, paket bisnis biaya langganan setiap bulan mulai dari Rp 45.000. Paket bisnis merupakan paket hosting yang disarankan bagi pemilik usaha dan bisnis.

GapuraHoster juga menyediakan paket hosting khusus bagi pelanggan yang menggunakan CMS WordPress. Perusahaan hosting yang berpusat di Kartasura, Solo menawarkan dua macam paket bagi pengguna CMS WordPress, yaitu: paket WordPress medium dan paket WordPress bisnis.

Biaya per bulan untuk paket medium mulai dari Rp 28.000. Sementara, paket bisnis dibanderol mulai dari Rp 45.000 setiap bulannya.

Dari jenis-jenis paket yang GapuraHoster tawarkan, silahkan pilih yang menurut Anda paling cocok untuk kebutuhan website. Setiap paket mempunyai harga yang berbeda dengan jenis layanan masing-masing.

Kelebihan GapuraHoster

Perusahaan hosting GapuraHoster mempunyai beberapa keunggulan yang bisa Anda jadikan pertimbangan untuk memilih hosting terbaik.

* Memiliki Fitur cPanel Paling Lengkap

GapuraHoster menyediakan fitur cPanel yang paling lengkap. Kelengkapannya mungkin mengalahkan web hosting lain. Tidak hanya paket cPanel-nya yang sangat lengkap, tetapi juga harganya lumayan terjangkau.

GapuraHoster mempunyai server dari Singapura yang teknologinya sangat canggih. Didukung dengan teknologi super cepat dari SSD dan Cloud Linux, membuat kecepatan akses website mencapai 30 kali lipat dari server biasa.

* Klaim Garansi Mudah Selama 30 Hari

GapuraHoster menawarkan masa garansi selama 30 hari. Anda bisa mengajukan klaim jika ternyata terdapat masalah pada layanan yang Anda gunakan. Untuk mengklaim garansinya, prosesnya tidak berbelit-belit. Bahkan cukup mudah dan cepat proses klaim garansinya.

SSL merupakan teknologi yang sangat canggih. Menggunakan teknologi SSL akan memberikan pengamanan yang lebih baik pada website. Banyak terjadi kasus pencurian data website karena tidak adanya sistem keamanan yang berkualitas.

Pihak GapuraHoster akan memberikan sertifikat SSL pada website Anda secara cuma-cuma. Website menjadi lebih aman dan pihak-pihak tidak bertanggungjawab sangat sulit untuk membobol data di dalamnya.

24. Ardetamedia

Ardetamedia merupakan penyedia layanan hosting terbaik yang sudah ada sejak tahun 2012. Sudah berpengalaman bertahun-tahun dalam menyediakan layanan hosting, akan sangat cocok sebagai pilihan server hosting untuk website Anda. Oleh karena itu, bisa dikatakan perusahaan Ardetamedia merupakan perusahaan yang terpercaya, profesional

Beberapa penyedia web hosting Indonesia ternyata masih memiliki hubungan dengan Ardetamedia. Beberapa di antaranya yaitu Ziehost, Nusantarahost dan Jogjahost. Web hosting tersebut masih di bawah perusahaan Ardetamedia, yang membedakan hanya nama dan entitasnya.

Web hosting yang kantor pusatnya ada di Sleman, Yogyakarta ini menawarkan beberapa paket pilihan serta kelebihan-kelebihannya. Ardetamedia juga merupakan sebuah perusahaan web hosting yang selalu memberi diskon hingga 56% kepada pelanggannya. Hal ini tentu membuat banyak pengguna website yang memilih menggunakan jasa Ardetamedia.

Paket Hosting dari Ardetamedia

Pelanggan Ardetamedia memiliki kesempatan untuk memilih 4 paket yang tersedia. Masing-masing paket tersebut diantaranya adalah:

Paket Hello cocok untuk para pemula. sebabnya adalah harganya cukup terjangkau yaitu sekitar Rp 10.000 per bulan. Pelanggan Paket Hello juga akan mendapatkan 13 fitur layanan. Sangat cocok bagi Anda yang masih pemula dalam mengembangkan sebuah website atau blog.

Untuk paket yang kedua yaitu paket luxury. Ardetamedia biasanya memberi diskon cukup besar kepada pemakai paket luxury. Harga normal perbulannya sekitar Rp 90.000. Jika mendapat diskon, maka harga menjadi lebih rendah dari harga tersebut. Paket ini sudah termasuk 15 fitur layanan untuk Anda. Beberapa fitur yang termasuk di dalamnya yaitu Litespeed web server, free domain, dan sertifikat SSL.

Paket enterprise ditawarkan dengan harga kisaran Rp 77.000 per bulannya. Beberapa fitur layanan yang sudah termasuk ke dalam paket, misalnya pemakaian domain dot com gratis selama 1 tahun, ruang penyimpanan SSD unlimited, IP Gratis, dan lain-lain.

Paket yang keempat yaitu paket elit yang dibanderol dengan harga rp90.000 per bulan. Jumlah fitur yang terdapat di dalam layanan ini sebanyak 17 buah. Beberapa layanan tersebut yaitu itu perlindungan imunify360, garansi selama 30 hari, penyimpanan dan bandwidth unlimited, dukungan livechat gratis, litespeed web server, dan SSL premium rapidSSL.

Kelebihan Hosting Ardetamedia

Ardetamedia merupakan perusahaan hosting yang cukup terkenal di Indonesia. Banyak yang menggunakan jasa layanan hosting ini karena mempunyai beberapa kelebihan antara lain:

Pelanggan Ardetamedia dapat merasakan waktu load time yang sangat cepat. Waktu rata-rata load time yaitu sekitar 674 ms. Memiliki load time yang cepat membuat pengguna hosting maupun pengunjung website menjadi lebih nyaman saat mengakses.

Ardetamedia juga menyediakan layanan pelanggan selama 24 jam. Pelayan ini selalu online untuk membantu pelanggan menghadapi permasalahan teknis pada hosting.

Perusahaan hosting ini menyediakan layanan penuh selama 24 jam supaya pelanggan mendapatkan bantuan jika sewaktu-waktu terdapat masalah yang harus segera terselesaikan.

Proses migrasi website ke server Ardetamedia sangat mudah dan tidak terlalu lama. Website akan aktif dalam waktu 72 jam. Selain itu, pengguna juga akan mendapat layanan gratis domain berekstensi .com. Sedangkan, bagi pengguna paket unlimited freedom akan mendapat domain .net gratis.

Kelebihan lain yang ditawarkan oleh Ardetamedia yaitu adanya garansi 1 bulan. Pihak Ardetamedia memberikan selama garansi 1 bulan sebagai wujud tanggung jawab mereka. Adanya garansi selama sebulan ini memungkinkan pengguna untuk mengajukan klaim, tentunya dengan syarat dan ketentuan berlaku.

Kesimpulan

Hosting merupakan unsur penting yang harus kita perhatikan ketika membangun website. Sebabnya, pemilihan website nantinya akan mempengaruhi kualitas dari website itu sendiri. Maka dari itu, Anda harus memilih hosting terbaik Indonesia yang menawarkan layanan berkualitas. Dari sekian banyak pilihan hosting yang sudah disebutkan di atas, pilih yang menurut Anda cocok untuk kebutuhan saat ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *